MANAGED BY:
JUMAT
09 JUNI
UTAMA | LINTAS KALTENG | METROPOLIS | OLAHRAGA | HIBURAN | FEATURE | NASIONAL | ARTIKEL | SERBA SERBI

UTAMA

Sabtu, 22 Oktober 2022 09:24
Mengatasi Peserta Didik yang Mengalami Learning Loss, Klinik Peduli Literasi Menjadi Solusi
ilustrasi

LEARNING Loss sedang dialami peserta didik tingkat sekolah dasar (SD) di Kota Palangka Raya. Learning loss sendiri adalah hilangnya pengetahuan dan kemampuan siswa, baik secara spesifik atau umum yang dipengaruhi berbagai faktor. Salah satu penyebabnya adalah pembelajaran daring yang tidak berjalan dengan efektif, sehingga peserta didik sulit mengerti dan memahami pembelajaran karena berada di rumah dan jauh dari guru.

Menyikapi permasalahan ini, Disdik telah menyiapkan ternyata telah meluncurkan program yakni Klinik Peduli Literasi Sekolah. Program ini sendiri merupakan upaya menanggulangi kasus learning loss. Klinik Literasi ini merupakan wadah bagi anak didik yang belum bisa membaca, menulis, dan berhitung (calistung).

"Jadi anak-anak yang belum lancar membaca atau belum bisa, orang tua boleh berkonsultasi kepada guru-guru yang berada di klinik itu untuk bagaimana agar anak-anaknya bisa membaca melalui bimbingan dua pihak baik dari sekolah maupun orangtua," ucap Kepala Disdik Kota Palangka Raya Jayani SPd MSi saat dibincangi Kalteng Pos via telepon, Senin (14/10).

Klinik Literasi merupakan program yang baru dikembangkan oleh pihaknya sebagai upaya untuk menanggulangi masalah learning loss akibat pandemi Covid-19 dua tahun ke belakang. Dikatakan Jayani, baru beberapa sekolah yang ditetapkan untuk meluncurkan program tersebut.

“Ada beberapa yang menerepkan, di antaranya SDN Percobaan, SDN 4 Menteng, dan SDN 11 Langkai, jadi di sekolah-sekolah itulah yang terdapat klinik literasi,” bebernya.

"Ke depannya, melihat mana sekolah yang siap, kita luncurkan juga di sekolah itu," tambahnya.

Klinik peduli literasi sekolah sendiri dilaunching di SDN Percobaan Jalan Damang Leman. Program ini diluncurkan bersamaan dengan pelaksanaan mas apengenalan lingkungan sekolah (MPLS) peserta didik baru pada pertengan Juli 2022 lalu. Pemerintah sendiri menargetkan tahun depan semua satuan pendidikan jenjang SD mempunyai layanan klinik peduli literasi sekolah.

Salah satu sekolah yang berhasil menerapkan Program Klinik Literasi adalah SDN Percobaan Palangka Raya. Sejak diluncurkan awal tahun ajaran baru bulan Juli lalu, mereka telah berhasil menurunkan masalah learning loss di kalangan anak didik kelas rendah di lingkungan SDN Percobaan Palangka Raya.

Kepala SDN Percobaan Palangka Raya Mulyati SPd MM mengatakan program Klinik Literasi yang digagas oleh Disdik Kota Palangka Raya itu berhasil menjawab kebutuhan mereka dalam menangani masalah learning loss di kalangan peserta didik. Berbarengan dengan dimulainya sekolah tatap muka, dimana imbas belajar daring selama pandemi menyebabkan sebagian peserta didik yang turun sekolah mengalami masalah belajar seperti ketidakmampuan membaca dan berhitung, saat itu pula muncul program dari Disdik Kota Palangka Raya seperti Klinik Literasi.

“Lalu kami terapkan program itu ke sekolah kami, kami lantas menyediakan pelayanan literasi bagi anak sekolah rendah di SDN Percobaan khusus bagi yang belum bisa membaca,” tuturnya.

Mulyati menjelaskan mekanisme penerapan program tersebut dengan dimulainya diagnosis oleh guru wali kelas masing-masing kepada pelajar kelas rendah terkait dengan kemampuan membaca, menulis, dan berhitung (calistung) yang mereka miliki. Setelah didapatkan diagnosis kepada siswa dengan klasifikasi; baru mengenal huruf, baru bisa merangkai suku kata, atau sudah bisa membaca namun masih terbata-bata.

Setelah didapatkan diagnosis, siswa akan diberikan pendampingan sesuai dengan kemampuannya berdasarkan hasil diagnosis tadi. Pendampingan itu akan dilakukan setiap sepulang sekolah. "Kami lakukan diagnosis dulu karena setiap siswa berbeda kebutuhannya, lalu didapatkan kemampuan itu, mereka akan dilakukan bimbingan oleh setiap wali kelas mereka nantinya," tuturnya.

Dikatakannya, Klinik Literasi yang berjalan sejak tahun ajaran baru itu betul-betul memberikan kemajuan pada anak didik yang belum bisa calistung. Permasalahan learning loss tadi pun dapat dikurangi khususnya di SDN Percobaan Palangka Raya. Tampak progress yang benar-benar berarti bagi siswa yang mengalami learning loss.

"Anak didik yang kemarin belum mengenal huruf jadi sudah mengenal huruf, yang baru bisa merangkai suku kata jadi bisa merangkai kata, bahkan sudah bisa membuat kalimat. Begitupun dengan operasi hitung menambah, mengurang, dan lain-lainnya, sudah bisa sejak adanya Klinik Literasi itu," jelasnya.

Tantangan dalam menjalankan program tersebut tentu ada. Dikatakan Mulyati, pada dasarnya Klinik Literasi tidak hanya guru saja yang memberikan pembimbingan pembelajaran terkait kemampuan calistung kepada anak didik, tetapi juga terdapat peran orangtua di dalamnya yang melakukan pembimbingan di rumah kepada anak didik yang belum bisa calistung tadi.

“Makanya progress agar anak-anak tadi dapat calistung agak lambat karena rata-rata orangtua menyerahkan sepenuhnya kepada guru, padahal perlu peran orangtua juga untuk melakukan pembimbingan di rumah,” pungkasnya. (dan/ala)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 09 Juni 2023 00:31

Jelang Hari Raya Kurban, 1150 Sapi Masuk Palangkaraya

 Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palangkaraya, Renson melalui…

Jumat, 09 Juni 2023 00:27

BPBD: Selama Bulan Mei, 25 Titik Panas Muncul di Seruyan

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Seruyan, Agung Sulistiyono…

Kamis, 08 Juni 2023 14:54

Hewan Ternak Wajib Divaksin dan Karantina

PALANGKA RAYA-Menjelang hari raya kurban, pengawasan terhadap hewan ternak baik…

Kamis, 08 Juni 2023 13:02

Waspada! Hindari Rabies pada Kucing

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat dan Veteriner, Dinas Pertanian dan Ketahanan…

Rabu, 07 Juni 2023 13:31

Perseteruan dengan Koyem, Sako Diperiksa Polda Kalteng

PALANGKA RAYA-Laporan terkait dugaan tindakan kurang menyenangkan yang dilaporkan oleh…

Rabu, 07 Juni 2023 13:24

Begini Respon Sriosako Usai Digugat Cerai oleh Wakil Wali Kota Palangkaraya

 Anggota DPRD Kalteng Sriosako memberikan respon terkait gugatan cerai yang dilakukan…

Selasa, 06 Juni 2023 15:04

Digugat Cerai Wawali Palangka Raya, Ini Kata Sriosako

PALANGKA RAYA-Kabar mengejutkan datang dari dua pejabat di Kalteng yang…

Selasa, 06 Juni 2023 14:57
Delapan Daerah Menetapkan Status Siaga Darurat Karhutla

Kemarau di Kalteng Diprediksi Lebih Panjang dan Lebih Kering

PALANGKA RAYA-Bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Kalteng sudah…

Selasa, 06 Juni 2023 14:49

Wakil Wali Kota Palangkaraya Gugat Cerai Suaminya

Wakil Wali Kota Palangka Raya, Umi Mastikah dikabarkan telah mengajukan gugatan cerai…

Senin, 05 Juni 2023 22:43

Jemaah Haji Palangka Raya Dilepas Menuju Banjarmasin

PALANGKA RAYA-Jemaah haji Kalteng yang tergabung kloter 3 embarkasi Banjarmasin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers