Temuan Mayat di Bukit Pinang Palangkaraya, Diduga Korban Pembunuhan

- Sabtu, 12 Maret 2022 | 11:15 WIB
Pihak kepolisian saat mengumpulkan bukti-bukti termasuk karung yang berada di kepala dan kaki korban yang ditemukan meninggal di Jalan Bukit Pinang 1, Kamis (10/3/2022) lalu. (FOTO SYAHYUDI)
Pihak kepolisian saat mengumpulkan bukti-bukti termasuk karung yang berada di kepala dan kaki korban yang ditemukan meninggal di Jalan Bukit Pinang 1, Kamis (10/3/2022) lalu. (FOTO SYAHYUDI)

Pihak Satreskrim Polresta Palangka Raya, hingga saat ini terus berupaya mengusut secara tuntas siapa dalang dari pelaku yang menimbulkan satu nyawa meninggal dunia bernama SR di Jalan Bukit Pinang 1, Kamis (10/3/2022). Berdasarkan hasil visum dan otopsi memperlihatkan banyaknya bekas pukulan benda tumpul di kepala dan tusukan benda tajam di beberapa badan korban,  dan kuat dugaan korban mengalami tindak kekerasan serta penganiayaan sebelum meninggal. 

Kasatreskrim Polresta Palangka Raya Kompol Ronny M Nababan saat dikonfirmasi menyebutkan bahwa pihaknya masih melakukan pendalaman dengan mengumpulkan bukti-bukti yang ada, baik dari keterangan keluarga dan mencari bukti di lokasi kejadian. "Kalau kita perkirakan pelaku lebih dari satu orang, sebab apa dari hasil otopsi baik dari luar badan dan dalam tubuh, banyak luka tusukan dan sayatan ditemukan. Jadi kita sejauh ini masih upayakan mencari pelaku dengan mengumpulkan bukti-bukti yang ada," jelasnya singkat saat dikonfirmasi, Jumat (11/3/2022). (prokalteng)



Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Infrastruktur di Pedalaman Katingan Memprihatinkan

Minggu, 21 April 2024 | 14:00 WIB
X