Jalan Sampit-Pangkalan Bun Amblas, Ini Upaya PUPR

- Selasa, 19 November 2019 | 09:26 WIB

PALANGKA RAYA - Ruas jalan yang menghubungkan Kota Sampit-Pangkalan Bun terputus. Itu setelah eks gorong-gorong aramco di Wilayah Asam Baru arah Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur amblas.

Akibat kejadian itu, arus lalu lintas terganggu dan tidak ada satupun kendaraan yang dapat melintas. Bahkan, datu unit truk terjebak di lokasi jalan yang amblas dengan mengalami kerusakan dibagian ban belakang.

"Jalan yang ambalas merupakan eks gorong-goron aramco atau oprit Jembatan Asam Baru, arah sampit. Saat ini PPK mengkondisikan di lapangan," kata Kepala Dinas PUPR Kalteng Shalahuddin melalui pesan WA.

Mengantisipasi kemacetan yang memperlancar arus lalu lintas di wilayah teraebut. Tim PUPR Kalteng dengan tim terkait mendatangkan Excavator.

"Saat ini Excavator sudah meluncur ke TKP. Selanjutnya akan dilakukan upaya melakukan timbunan tanah dan sore ini segera dilaksanakan," ucapnya.

Dia menegaskan, pihak Balai Besar Jalan Kementerian PUPR juga telah melakukan penanganan di lokasi lejadian. Dan dipastikan sebelum Magrib jalan yang amblas dapat dilalui oleh masyarakat. "Kwrusakan juga sedang dalam  penanganan darurat pihak Balai, insya Allah sebelum Magrib sudah fungsional," pungkasnya. (arj)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Perumahan Dinas Guru di Katingan Jadi Arang

Rabu, 17 April 2024 | 12:57 WIB

Pantai Sungai Bakau Perlu Tambahan Fasilitas

Minggu, 14 April 2024 | 15:00 WIB

Warga Serbu Pusat Perbelanjaan di Kota Sampit

Minggu, 14 April 2024 | 10:26 WIB
X